Tipikornews.com Tanjung Jabung Barat Propinsi Jambi - Warga Desa Rt 13 Parit Sepakat Desa Margorukun Kecamatan Senyerang kabupaten Tanjung Jabung Barat Provinsi Jambi, kini terjebak dalam kesulitan akibat jalan yang tak kunjung di perbaiki.
Sudah puluhan tahun jalan utama yang menghubungkan Desa Rt 13 Parit Sepakat Desa Margorukun ke Kota yang menjadi urat nadi aktivitas masyarakat Desa Margorukun dibiarkan begitu saja oleh pemerintah desa dan pemerintah kabupaten.
Warga Desa Margorukun yang melintas jalan tersebut harus berhati hati agar tidak terjatuh diatas jalan berlumpur dan belubang.
Warga, menyatakan keprihatiannya terhadap kondisi jalan yang semakin buruk di tiap tahunnya,warga mengungkapkan kekhawatirannya terkait keselamatan Warga Desa Margorukun yang terpaksa menggunakan jalan tersebut dikarenakan satu satunya jalan yang menghubungkan antara Desa Margorukun ke Desa Desa lainnya hingga ke pusat Kota Kabupaten Jabung Barat.
Ditambah lagi jarak dari Desa Margorukun ke SMP dan SMA puluhan kilo sehingga sangat berdampak buruk bagi generasi penerus bangsa ini .
Selama kepemimpinan Kepala Desa Margorukun Kami tidak merasakan kesejahteraan yang baik, dari sepanjang jalan Desa Margorukun penuh dengan jalanan berlubang dan berlumpur tidak ada penerangan disepanjang jalan tersebut sehingga warga desa Margorukun yang menggunakan jalan tersebut dimalam hari harus berhati-hati.
Pemerintah Desa yang seharusnya bertanggung jawab besar bagi kesejahteraan warganya,kata warga mengungkapkan, walaupun tidak ada laporan masyrakat kepala desa seharusnya lebih mengetahui masalah infrastruktur umum tersebut.Akan tetapi Kepala Desa Margorukun yang menjabat tidak memperhatikan kesajehtaraan warganya karena membiarkan begitu saja jalanan yang tidak layak lagi.
"Kepala Desa yang seaharusnya menjadi orang pertama melaporkan kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Tanjung Jabung Barat.
Dan kami harap kepada Bapak Bupati Kabupaten Tanjung Jabung Barat yang terpilih untuk segera turun kelapangan dan mengecek langsung jalanan yang ada di desa Margorukun dan memprioritaskan perbaikan jalanan yang ada didesa Margorukun" ujarnya.
warga mempertegas bahwa tidak berharap lagi kepada Kepala Desa Margorukun terkait perbaikan Jalan tersebut.
"Dalam waktu dekat ini kami akan melakukan aksi unjuk rasa untuk menuntut perbaikan jalan dipemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat," tegasnya kepada wartawan. Tim
0 Komentar